Pada Agustus 2018 merupakan awal mula saya menginjakkan kaki di kota hujan, Bogor. Bertepatan dengan penerimaan mahasiswa pasca sarjana Institut Pertanian Bogor (IPB) University.
Selama menempuh pendidikan pasca sarjana, saya tidak hanya mengikuti kegiatan akademis saja namun juga kegiatan organisasi. Beberapa organisasi telah saya ikuti, baik internal maupun eksternal.
![]() |
Laporan Ketua Panitia MUBES HIMMPAS IPB |
Organisasi internal merupakan organisasi yang dibawah naungan kampus seperti Forum Mahasiswa Pasca Sarjana IPB University, Bogor Science Club (BSC) dan Himpunan Mahasiswa Muslim Pascasarjana (HIMPAS) IPB.
![]() |
Bersama Peserta Lomba Futsal Pasca CUP |
Saya memulai karir di Forum Mahasiswa Pasca Sarjana IPB University, dimulai menjadi panitia Pekan Olahraga yang dilaksanakan pada 1 Desember 2018. Selain kegiatan tersebut, saya juga ikut serta sebagai panitia diskusi dan kongres organisasi.
![]() |
Presidium Sidang Kongres BSC |
Saya tidak terlalu banyak mengikuti kegiatan di Bogor Science Club (BSC), salah satu kegiatan yang saya ikut yaitu Kongres ke-6 BSC.
Kegiatan tersebut dilaksanakan pada 15 Desember 2018 bertempat di Ruang Pasca Sarjana IPB. Pada momen tersebut, saya diamanahkan sebagai Presidium Sidang Tetap.
Himpunan Mahasiswa Muslim Pascasarjana (HIMPAS) IPB merupakan organisasi keisalaman yang bergerak dalam bidang dakwah kampus.
![]() |
Panitia Acara HIMMPAS IPB |
Pada organisasi ini, saya ikut menjadi panitia pada beberapa kegiatan. Antara lain sebagai koordinator acara kajian pra-nikah yang dilaksanakan di Masjid Al-Huriyah IPB pada 8 Desember 2018. Pada kegiatan itu juga, saya diamanahkan menjadi master of ceremony (MC).
![]() |
Panitia MUBES HIMMPAS IPB |
Selanjutnya, saya diamanahkan menjadi Ketua Panitia Musyawarah Besar (MUBES) XIV HIMMPAS IPB yang dilaksanakan pada 13 Januari 2019.
Selain berkecimpung di organisasi internal kampus, saya juga aktif di organisasi eksternal kampus seperti Himpunan Mahasiswa Islam (HMI).
0 komentar:
Posting Komentar